Hardisk - Kompresi


Tweak


Hardisk - Tool untuk Kompresi Arsip-Arsip yang Jarang Dibuka

Pada perkembangannya sekarang telah banyak bermunculan alat untuk mencari berbagai file yang sama dengan tujuan untuk menghemat pemakaian ruang hard disk Anda. Tentu Anda menyadari bahwa setelah berbagai file yang sama telah dihapus dari komputer Anda maka ruang hard disk akan kembali lebih longgar. Namun Anda juga bisa menggunakan cara lain supaya hard disk tidak mudah penuh, yaitu menggunakan sistem kompresi file di mana dengan menggunakan sistem kompresi file maka Anda dapat dengan mudah menghemat ruang hard disk yang digunakan untuk menyimpan berbagai jenis file pada umumnya. Saat ini, terdapat 2 alat atau software yang dapat digunakan untuk melakukan kompres data atau file dengan mudah, yaitu dengan menggunakan WinZip dan WinRar. Pada dasarnya, baik WinRar dan WinZip memiliki karakteristik yang sama dan dengan berbagai keunggulan dan kelebihannya masing-masing. Namun pembahasan mengenai tool untuk kompresi berbagai file yang telah lama dan jarang digunakan hanya akan membahas mengenai software WinRar saja.

Sekilas Mengenai WinRar
WinRar adalah sebuah software yang dapat digunakan untuk mengompres berbagai file dan data dengan sangat mudah, cepat dan aman. Tingkat keamanan yang diberikan oleh WinRar ini akan sangat terasa sekali kalau Anda ingin menyimpan file-file yang memiliki sifat sangat rahasia.
Berikut ini kelebihan program WinRar sehingga dapat memberikan kenyamanan dalam beraktivitas menggunakan komputer:

1. Terdapat pilihan apakah Anda menginginkan menghapus file asli atau tidak setelah Anda selesai membuat file archive.

2. File yang berada didalam ekstensi .rar memiliki tingkat keamanan yang sangat tinggi khususnya dari serangan virus. Virus tidak akan bisa menulari berbagai file dan data yang telah tersimpan di dalam archive.

3. Apabila file yang ingin Anda simpan adalah file yang bersifat rahasia maka Anda dapat melindunginya dengan mudah, yaitu menggunakan  password. Dengan penggunaan  password tentu berbagai data dan file milik Anda akan terlindungi secara maksimal dari gangguan berbagai pihak lainnya.

4. File archive yang dihasilkan memiliki tingkat perbandingan yang sangat kecil dibandingkan dengan ukuran file aslinya. Nah inilah alasan mengapa software ini yang   dipilih. Yaitu karena kehebatannya dalam mengkompres file hingga ukuran filenya menjadi kecil tanpa merusak kualitas data dan file.

5. Hebatnya lagi adalah file hasil kompresi tadi dapat dengan mudah dikembalikan kedalam bentuk aslinya tanpa mengurangi kualitas data dan file tersebut.

Setelah mengetahui berbagai keunggulan program ini, tentu Anda tertarik untuk mencobanya bukan? Apabila Anda   tertarik untuk mencobanya maka Anda dapat download software ini melalui link download di bawah ini.

LINK DOWNLOAD
Untuk mendapatkan WinRar, Anda bisa download di http://download.cnet.com/WinRAR-32-bit/3000-2250_4-10007677.html?tag=mncol

Apabila Anda telah mengunduhnya dan menginstalnya didalam komputer Anda, berikut ini  diberikan langkah-langkah dalam mengkompresi berbagai file yang telah lama tidak dibuka dengan menggunakan WinRar:

1. Klik Start > WinRar.

Tweak

Klik ikon WinRar untuk mengaktifkan dan meluncurkan program tersebut




2. Lanjutkan dengan klik Wizards.

Tweak
Klik Wizards


3. Klik tombol radio Create a new archive dan tekan tombol Next.

Tweak
Klik Create new archive untuk memulai proses kompresi

4. Saat muncul kotak dialog Select files to add, Anda dapat memilih file yang akan dikompres dan dilanjutkan dengan klik tombol OK.

Tweak
Klik tombol OK untuk memasukkan file yang akan dikompres


5. Teruskan dengan klik tombol Browse untuk memilih   lokasi penyimpanan dari file archive tersebut.

Tweak
Klik tombol Browse untuk mencari dan menentukan lokasi penyimpanan
6. Pada saat kotak dialog Choose a destination folder and  name for new archive klik pada folder yang Anda inginkan  dilanjutkan dengan klik tombol Open.

Tweak
Klik tombol Open untuk membuka folder yang akan dijadikan tempat penyimpanan
7. Teruskan dengan klik tombol Open pada tombol folder yang baru saja Anda buka untuk menetapkan folder tersebut sebagai tempat penyimpanan dari archive yang akan Anda buat.

Tweak
Klik tombol Open lagi hingga tidak ada folder di dalamnya

8. Langkah berikutnya adalah Anda klik tombol Next pada kotak dialog Wizards: Choose the archive.


Tweak
Klik tombol Next setelah pengaturan nama dan tempat penyimpanan

9. Langkah selanjutnya adalah klik kotak centang Delete files after archiving yang terdapat pada kotak dialog Wizards: Archiving options untuk membuat ruang hard disk Anda menjadi lebih berkurang kapasitas pemakaiannya.

Tweak
Memilih menghapus file asli untuk mengurangi pemakaian hard disk
10. Masih pada kotak dialog yang sama, Anda klik tombol Set password untuk memberikan keamanan pada data yang akan
Anda simpan.

Tweak
Proses pemberian password
11. Setelah langkah diatas, masukkan password pada kotak teks Enter password, ulangi lagi password tersebut pada kotak teks Reenter password for verification, dan tekan OK.

Tweak
Klik OK untuk memasang password

12. Langkah terakhir adalah klik tombol Finish untuk memulai proses kompresi file atau data tersebut.

Tweak
Klik tombol Finish

13. Tampilan proses pembuatan archive sedang berlangsung.

Tweak
Proses pembuatan archive People_2

14. Setelah selesai Anda dapat melihat pada folder dimana file yang telah dikompres tadi berada.

Tweak
Tampilan file archive People_2


Kesimpulan yang bisa diambil yaitu proses kompresi file sangat mudah dilakukan dan dapat digunakan pada berbagai jenis dan tipe file sehingga sangat menarik untuk Anda coba. Apalagi dari fitur keamanan yang sangat tinggi yang telah diterapkannya, baik keamanan dari segi manusia maupun  program jahat seperti virus dapat diantisipasi dengan mudah menggunakan software ini.

Hardisk - Tool untuk Kompresi Arsip-Arsip yang Jarang Dibuka, silahkan klik Hardisk untuk melanjutkan.